Analisis Bauran Pemasaran Yang Memengaruhi Kepuasan Pengguna Jasa Fasilitas Kesehatan Rsia Nur Ummi Numbi Surabaya

Hendra, Siswanto (2023) Analisis Bauran Pemasaran Yang Memengaruhi Kepuasan Pengguna Jasa Fasilitas Kesehatan Rsia Nur Ummi Numbi Surabaya. Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.

[thumbnail of Analisis Bauran Pemasaran Yang Memengaruhi Kepuasan Pengguna Jasa Fasilitas Kesehatan Rsia Nur Ummi Numbi Surabaya] Text (Analisis Bauran Pemasaran Yang Memengaruhi Kepuasan Pengguna Jasa Fasilitas Kesehatan Rsia Nur Ummi Numbi Surabaya)
0110000002230.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis faktor apa saja yang memengaruhi kepuasan pengguna jasa fasilitas kesehatan RSIA Nur Ummi Numbi Surabaya. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni-Juli tahun 2023, jumlah informan kunci yaitu 9 dan jumlah informan pendukung 10. Hasil penelitian di temukan aspek-aspek dari variabel produk yang memengaruhi kepuasan pengguna jasa kesehatan antara lain kualitas pemeriksaan USG, kualitas operasi, kualitas dokter, kualitas jasa kesehatan berupa KB. Aspek-aspek variabel price yang memengaruhi kepuasan pengguna jasa kesehatan antara lain tarif terjangkau dan jenis pembiayaan beragam. Aspek-aspek variabel place yang memengaruhi kepuasan pengguna jasa kesehatan antara lain aksesibilitas ke lokasi, lingkungan lokasi nyaman dan akses pendaftaran. Aspek-aspek variabel promosi yang memengaruhi kepuasan pengguna jasa kesehatan antara lain strategi afiliasi dengan pelaku jasa kesehatan lokal. Aspek-aspek variabel layanan yang memengaruhi terhadap kepuasan pengguna jasa kesehatan antara lain keramahan petugas jasa kesehatan, ketanggapan petugas jasa kesehatan dan fasilitas jasa kesehatan. Bauran pemasaran pembentuk kepuasan pengguna jasa kesehatan dapat dijadikan tingkat kepuasan sebagai dasar bagi manajemen dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan fasilitas.
Kata kunci: produk, price, place, promosi, layanan, kepuasan pengguna jasa

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: produk, price, place, promosi, layanan, kepuasan pengguna jasa
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HF Commerce
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Department: S1 - Manajemen
Depositing User: Perpus UWP .
Contributors:
Contribution
Name
NIDN
Email
Thesis advisor
Hendrik, Rizqiawan
0712088702
Date Deposited: 04 Mar 2025 03:13
Last Modified: 04 Mar 2025 03:14
URI: https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/283

Actions (login required)

View Item
View Item