Nova, Surya Maimunah (2017) Pengaruh Investment Opportunity Set, Komisaris Independen, Kepemilikan Manajerial terhadap Kualitas Laba pada PT. Sierad Produce, Tbk tahun 2006-2016. Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.
![[thumbnail of Pengaruh Investment Opportunity Set, Komisaris Independen, Kepemilikan Manajerial terhadap Kualitas Laba pada PT. Sierad Produce, Tbk tahun 2006-2016]](https://repository.uwp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
0120000000748.pdf
Restricted to Registered users only
Download (4MB) | Request a copy
Abstract
Penelitian terdahulu memberikan hasil beraneka ragam terkait dengan hubungan Investment Opportunity Set, kepemilikan manajerial, komisaris independen dengan kualitas laba. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Investment Opportunity Set, komisaris independen, kepemilikan manajerial terhadap kualitas laba pada PT. Sierad Produce, Tbk pada tahun 2006-2016. Obyek penelitian ini adalah PT.Sierad Produce Tbk. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Laporan Keuangan perusahaan pada tahun 2006-2016. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi berganda sebagai teknik analisis data dengan menggunakan SPSS for windows versi 21.0. Persamaan Regresi Linier Berganda : Y = 1,856 – 0,002X₁ + 0,649X₂ - 1,132X₃ Hasil dari penelitian ini adalah secara bersama-sama variabel independen yang terdiri dari Investment opportunity Set, kepemilikan manajerial, komisaris independen, berpengaruh signifikan terhadap kualitas laba. Secara parsial Investment Opportunity Set, kepemilikan manajerial dan komisaris Independen tidak memiliki pengaruh terhadap kualitas laba.
Kata Kunci : Investment Opportunity Set,Kepemilikan Manajerial, Komisaris Independen,Kualitas Laba.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Investment Opportunity Set,Kepemilikan Manajerial, Komisaris Independen,Kualitas Laba. |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HA Statistics H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Department: | S1 - Akuntansi |
Depositing User: | Perpus UWP . |
Contributors: | Contribution Name NIDN Email |
Date Deposited: | 25 Mar 2025 18:04 |
Last Modified: | 25 Mar 2025 18:05 |
URI: | https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/1631 |