Pengaruh Kebijakan Modal Kerja terhadap Profitabilitas Perusahaan Kimia Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2014

Downloads

Downloads per month over past year

Aninda, Putri Nurmasari (2016) Pengaruh Kebijakan Modal Kerja terhadap Profitabilitas Perusahaan Kimia Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2014. Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.

[thumbnail of Pengaruh Kebijakan Modal Kerja terhadap Profitabilitas Perusahaan Kimia Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun  2011-2014] Text (Pengaruh Kebijakan Modal Kerja terhadap Profitabilitas Perusahaan Kimia Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2014)
0120000000750.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Tujuan utama perusahaan adalah untuk memaksimalkan kemakmuran bagi pemegang sahamnya. Salah satu cara untuk mencapai tujuan tersebut adalah dengan meningkatkan profitabilitas perusahaan. Seluruh sumber daya perusahaan harus digerakkan untuk memperoleh profitabilitas. Modal kerja merupakan bagian dari sumber daya yang dapat berdampak langsung pada profit perusahaan. Dalam meningkatkan efisiensi perusahaan untuk menghasilkan keuntungan yang diharapkan, investor dapat melihat dari sisi pengaruh modal kerja yang dimiliki perusahaan terhadap profitabilitas. Semakin efisien modal kerja yang digunakan perusahaan, maka semakin tinggi profitabilitas yang dapat dicapai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kebijakan modal kerja yang terdiri dari variabel struktur aktiva, perputaran modal kerja, likuiditas dan pendanaan modal kerja terhadap profitabilitas pada perusahaan kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2011-2014. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sebanyak 10 perusahaan periode tahun 2011-2014. Seluruh perusahaan tersebut dijadikan sampel sehingga metode yang digunakan adalah penelitian sensus. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier berganda yaitu menguji pengaruh antara variabel bebas dan variabel terikat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : 1) Struktur aktiva berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas; 2) Perputaran modal kerja berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas; 3) Likuiditas berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap profitabilitas; 4) Pendanaan modal kerja berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas dan 5) Modal kerja secara simultan berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas. Profitabilitas menunjukkan keunggulan perusahaan dalam persaingan bisnis. Semakin tinggi tingkat profitabilitas maka kinerja perusahaan semakin baik. Kebijakan modal kerja sangat diperlukan untuk mencapai keunggulan persaingan tersebut sehingga para calon investor yang ingin berinvestasi pada perusahaan kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia hendaknya memperhatikan variabel modal kerja terutama yang memberikan profitabilitas tinggi.
Kata kunci : struktur aktiva, perputaran modal kerja, likuiditas, pendanaan modal kerja dan profitabilitas.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: struktur aktiva, perputaran modal kerja, likuiditas, pendanaan modal kerja dan profitabilitas.
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HA Statistics
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Department: S1 - Akuntansi
Depositing User: Perpus UWP .
Contributors:
Contribution
Name
NIDN
Email
Thesis advisor
Mohammad, Sodikin
0721056601
Date Deposited: 25 Mar 2025 16:22
Last Modified: 25 Mar 2025 16:23
URI: https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/1617

Actions (login required)

View Item
View Item