Evaluasi Pelaksanaan Program E-Health Di Puskesmas Jeruk Kecamatan Lakarsantri Kota Surabaya

Andri, Winarko (2019) Evaluasi Pelaksanaan Program E-Health Di Puskesmas Jeruk Kecamatan Lakarsantri Kota Surabaya. Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.

[thumbnail of Evaluasi Pelaksanaan Program E-Health Di Puskesmas  Jeruk Kecamatan Lakarsantri  Kota Surabaya] Text (Evaluasi Pelaksanaan Program E-Health Di Puskesmas Jeruk Kecamatan Lakarsantri Kota Surabaya)
0410000001765.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Kesehatan merupakan bagian penting dari kesejahteraan masyarakat. Kesehatan juga merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia, disamping sandang, pangan dan papan. Perkembangan dalam pelayanan kesehatan saat ini, menyadarkan bahwa kesehatan merupakan bagian penting dari kesejahteraan masyarakat. Saat ini dunia kesehatan telah merambah ke dunia Teknologi Informasi dan Komunikasih (TIK). Salah satu pemanfaatan TIK yang kini sedang marak yaitu pemanfaatan TIK dalam bidang kesehatan, dan lebih sering dikenal dengan istilah E-Health. Salah satu kota yang telah menggagas inovasi E-Health saat ini adalah Kota Surabaya, Aplikasih tersebut berguna bagi masyarakat agar bisa menghemat waktu antrian di puskesmas atau di rumah sakit yang berkerjasama dengan pemerintah Kota Surabaya. Aplikasi E-Health ini diluncurkan dalam bentuk anjungan yakni e-kios dan juga bisa di akses secara online. Pemanfaatan layanan E-Health sebenarnya sangat bagus, akan tetapi dalam penerapannya mungkin kurang maksimal dikarenakan ada sedikit masalah, program e-health mengalami berbagai masalah terutama masalah yang dikarenakan oleh anjungan e-kios yang tidak bisa dimanfaatkan secara maksimal. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Pengelompokan jenis data menurut sumber pengambilannya dapat dibedakan menjadi dua, yaitu: Data Primer, Data Sekunder. Teknik pengumpulan data penelitian : Wawancara, Dokumentasi, Observasi. Adapun fokus penelitian yang digunakan dalam Evaluasi Pelaksanaan Program E-Health di Puskesmas Jeruk Kecamatam Lakarsantri Kota Surabaya dengan menganalisis faktor jaringan dan system informasi, sarana dan prasarana, kapasitas SDM, sosialisasi program e-health. Hasil penelitian menunjukan bahwa Evaluasi Pelaksanaan Program E Health Di Puskesmas Jeruk Kecamatan Lakarsantri Kota Surabaya sudah berjalana dengan baik meskipun terdapat beberapa faktor kendala. Hal tersebut diketahui melalui jaringan system informasi. Sosialisasi dalam penerapan layanan e-heath di Puskesmas Jeruk sudah cukup baik, hal tersebut dibuktikan dengan kemampuan pemimpin tiap dinas terkait serta dengan aparat kelurahan dan juga pegawai puskesmas yang lainnya saling koordinasi dan saling berkerjasama serta berkomitmen dalam melayanai masyarakat.
Kata kunci : Elektronik Government, E-Health

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Elektronik Government, E-Health
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Administrasi Negara
Department: S1 - Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Perpus UWP .
Contributors:
Contribution
Name
NIDN
Email
Thesis advisor
Endik, Hidayat
0724118602
Date Deposited: 16 Apr 2025 23:29
Last Modified: 16 Apr 2025 23:30
URI: https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/2291

Actions (login required)

View Item
View Item