Yoyok, Prasetyo (2020) "Kinerja Layanan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Gresik Dalam Penertiban Reklame (Studi Kasus Penyelenggaraan Reklame di Wilayah Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik)". Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.
![[thumbnail of "Kinerja Layanan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Gresik Dalam Penertiban Reklame (Studi Kasus Penyelenggaraan Reklame di Wilayah Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik)"]](https://repository.uwp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
0410000001804.pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB) | Request a copy
Abstract
Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kinerja pelayanan publik Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Gresik dalam penertiban penyelenggaraan reklame di wilayah Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik serta faktor yang mendukung dan menghambat kinerja tersebut. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunaakan wawancara dan dokumentasi. .Hasil penelitian menunjukkan kinerja layanan Satuan Polisi Pamong Praja dalam Penertiban Penyelenggaraan Reklame di Wilayah Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik sudah berjalan baik. Hal ini ditunjukkan dari dimensi responsivitas dengan adanya penyusunan program tantang penertiban reklame. Selanjutnya dari dimensi responsibilitas ditunjukan dengan penertiban reklame dilakukan sesuai dengan prinsip-prinsip administrasi yang benar atau sesuai dengan Peraturan Bupati Gresik Nomor 9 Tahun 2016 Tentang Penyelenggaraan Reklame di Kabupaten Gresik. Dari sisi akuntabilitas yang berkaitan kejelasan mengenai pelayanan pemasangan reklame beserta penertibannya sudah dijelaskan kepada para vendor Mengenai faktor eksternal yang mendukung dalam mempengaruhi kinerja Satpol PP dalam melakukan penertiban reklame merupakan faktor ekonomi. Faktor ekonomi ini berkaitan dengan SKP yang sudah ditetapkan oleh Satuan Polisi Pamong Praja dalam melakukan penertiban, serta adanya tunjangan yang disesuaikan dengan SKP tersebut. Kemudian faktor politik serta faktor sosial bisa jadi menjadi faktor penghambat jika tim Satpol PP yang tergabung dalam Pokja penertiban reklame tidak bisa bertindak dengan tegas. Berkaitan denga penertiban reklame, baik itu insidentil, permanen maupun tetap terbatas, jika sudah melanggar harusnya dilakukan penertiban tanpa membeda – bedakan vendor mana yang melakukan pemasangan reklame tersebut Faktor internal yang menjadi pendukung daripada kinerja Satpol PP dalam penertiban penyelenggaraan reklame merupakan faktor tujuan organisasi, struktur organisasi dan kerjasama SDM. Karena ketika faktor tersebut juga mendapatkan respon yang sesuai dengan tindakan lapangan daripada Satpol PP dalam melaksanakan penertiban. Mengenai budaya organisasi belum terlaksana secara maksimal dikarenakan belum terbentuknya budaya dari Satpol PP dalam penertiban, semua masih berjalan berdasarkan ketentuan Perbub yang ada dan itupun masih ada beberapa yang belum optimal dilaksanakan. Kata Kunci: Kinerja Layanan Publik, Penyelenggaraan Reklame
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kinerja Layanan Publik, Penyelenggaraan Reklame |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Administrasi Negara |
Department: | S1 - Ilmu Administrasi Negara |
Depositing User: | Perpus UWP . |
Contributors: | Contribution Name NIDN Email |
Date Deposited: | 16 Apr 2025 09:00 |
Last Modified: | 16 Apr 2025 09:00 |
URI: | https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/2252 |