Prayuda, Wahyu Ramadhan (2021) Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Umum Menggunakan Metode Forward Chaining Berbasis WEB. Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.
![[thumbnail of Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Umum Menggunakan Metode Forward Chaining Berbasis WEB.]](https://repository.uwp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
0230000000015.pdf
Restricted to Registered users only
Download (3MB) | Request a copy
Abstract
Penyakit umum / penyakit adalah gangguan kesehatan yang disebabkan oleh virus, bakteri, atau kelainan jaringan pada organ tubuh manusia. Penyebab penyakit umum biasanya karena pola hidup yang tidak sehat, walaupun pada umumnya penyakit yang sering terjadi tergolong ringan dan berdampak biasa saja pada tubuh seseorang. Namun, apabila penyakit umum baru memasuki gejalagejala awal atau belum begitu parah, peluang untuk disembuhkan masih sangat besar. Dengan semakin berkembangnya teknologi informasi saat ini, salah satu cabang ilmu teknologi informasi yang banyak dimanfaatkan oleh manusia adalah pembentukan sistem pakar (expert system). Dalam bidang kesehatan sistem pakar digunakan untuk mengetahui penyakit yang diderita oleh seseorang berdasarkan gejala-gejala yang dialami. Sistem pakar ini dibuat menggunakan Bahasa pemrograman PHP dan framework CodeIgniter. Hasil akhir dari tugas akhir ini adalah Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Umum menggunakan metode Forward Chaining berbasis Web yang dapat digunakan sebagai tempat konsultasi pertama sebelum menindaklanjuti perawatan kesehatan dengan dokter.
Kata Kunci : Sistem Pakar, Penyakit Umum, PHP, Framework CodeIgniter, Metode Forward Chaining
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem Pakar, Penyakit Umum, PHP, Framework CodeIgniter, Metode Forward Chaining |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Informatika |
Department: | S1 - Teknik Informatika |
Depositing User: | Perpus UWP . |
Contributors: | Contribution Name NIDN Email |
Date Deposited: | 11 Apr 2025 04:36 |
Last Modified: | 11 Apr 2025 04:38 |
URI: | https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/2019 |