Dinda, Velyana (2012) Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dan Komunikasi Terhadap Prestasi Kerja Karyawan Pt. Panca Patriot Prima Sidoarjo. Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.
![[thumbnail of Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dan Komunikasi Terhadap Prestasi Kerja Karyawan Pt. Panca Patriot Prima Sidoarjo]](https://repository.uwp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
0110000001127.pdf
Restricted to Registered users only
Download (2MB) | Request a copy
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh gaya kepemimpinan dan komunikasi terhadap prestasi kerja karyawan PT. Panca Patriot Prima Sidoarjo.Penelitian dilakukan di PT. Panca Patriot Prima Sidoarjo dengan menggunakansampel penelitian 100 karyawan bagian umum dan personalia. Pengumpulan datadilakukan dengan menyebarkan instrument penelitian, yaitu kuesioner yang berisipernyataan untuk mengukur gaya kepemimpinan, komunikasi, dan prestasi kerjapegawai. Data yang telah terkumpul selanjutnya dioleh dengan menggunakananalisis regresi linier berganda. Hasil pengolahan data menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dansignifikan yang diberikan oleh gaya kepemimpinan terhadap prestasi kerjakaryawan PT. Panca Patriot Prima Sidoarjo. Dengan demikian semakin efektifgaya kepemimpinan kepala bagian umum dan personalia, Surabaya, maka semakin tinggi tingkat prestasi kerja karyawan yang ada di perusahaan tersebut. Hal ini ditunjukkan dengan melihat nilai thitung dari variabel kepemimpinantransformasional adalah 6,703 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000, di manatingkat signifikansi tersebut lebih rendah dari 0,05. Penelitian juga menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikanyang diberikan oleh komunikasi terhadap prestasi kerja karyawan PT. PancaPatriot Prima Sidoarjo. Dengan demikian semakin optimal komunikasi antarakepala bagian umum dan personalia dengan karyawan serta antar karyawan itusendiri, maka akan semakin tinggi pula prestasi kerja karyawan PT. Panca PatriotPrima Sidoarjo. Hal ini ditunjukkan dengan melihat nilai thitung dari variabelkomunikasi adalah 13,352 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 yang manatingkat signifikansi tersebut lebih rendah dari 0,05. Selanjutnya, penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dansignifikan yang diberikan oleh pengaruh gaya kepemimpinan dan komunikasiterhadap prestasi kerja karyawan PT. Panca Patriot Prima Sidoarjo. Dengandemikian dapat disimpulkan bahwa semakin baik gaya kepemimpinan kepalabagian umum dan personalia serta diikuti dengan optimalnya komunikasi yangterjadi, maka akan semakin tinggi prestasi karyawan perusahaan tersebut. Hal iniditunjukkan dengan melihat nilai Fhitung yang dihasilkan yaitu 119,237 dengantingkat signifikansi pada 0,000 yang lebih rendah dari 0,05.
Kata Kunci: Gaya kepemimpinan, komunikasi, dan prestasi kerja
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Gaya kepemimpinan, komunikasi, dan prestasi kerja |
Subjects: | H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform J Political Science > J General legislative and executive papers |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Department: | S1 - Manajemen |
Depositing User: | Perpus UWP . |
Contributors: | Contribution Name NIDN Email |
Date Deposited: | 11 Apr 2025 03:35 |
Last Modified: | 11 Apr 2025 03:36 |
URI: | https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/2002 |