Pengaruh motivasi kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Bumi Samudera Jaya Surabaya

Ria, Fatmawati (2013) Pengaruh motivasi kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Bumi Samudera Jaya Surabaya. Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.

[thumbnail of Pengaruh motivasi kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Bumi Samudera Jaya Surabaya] Text (Pengaruh motivasi kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Bumi Samudera Jaya Surabaya)
0110000001155.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Perusahaan membutuhkan sumber daya manusia yang baik guna menjalankan usahanya. Dalam hal ini karyawan dituntut untuk memberikan kinerja yang baik dalam bekerja agar sasaran perusahaan dapat tercapai . Kinerja karyawan dipengaruhi oleh faktor motivasi kerja dan faktor lingkungan kerja. Keduanya mempunyai peran penting dalam meningkatkan kinerja karyawan. Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Bumi Samudera Jaya Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian tingkat eksplantory, karena disamping untuk menggali data dari responden juga untuk menguji hipotesis. Yang mana didalamnya meneliti pengaruh motivasi kerja (X1) dan lingkungan kerja (X2) terhadap kinerja karyawan (Y) secara parsial maupun simultan serta mencari mana yang lebih dominan diantara kedua variabel tersebut. Kinerja karyawan (Y) merupakan variabel dependent, dan motivasi kerja (X1) serta lingkungan kerja (X2) merupakan variabel independent. Dalam penelitian ini teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling (penarikan acak secara sederhana). Teknik pengumpulan data salah satunya berdasarkan hasil penebaran kuesioner, dimana kuesioner disebarkan kepada 56 karyawan PT. Bumi Samudera Jaya Surabaya. Berdasarkan hasil pengujian secara parsial ada pengaruh yang signifikan antara motivasi kerja (X1) terhadap kinerja karyawan (Y) dengan hasil t hitung (12,991) serta signifikansi (0,000) dan ada pengaruh signifikan antara lingkungan kerja (X2) terhadap kinerja karyawan (Y) dengan hasil t hitung (0,742) serta signifikansi (0,046). Berdasarkan hasil pengujian secara simultan diperoleh nilai (368,781) serta signifikansi (0,000). Kemudian instrumen-instrumen yang ada dalam kuesioner diuji menggunakan Cronbach Alpha dengan hasil motivasi kerja (X1) menunjukan reliabel (0,694) dan lingkungan kerja (X2) menunjukan reliabel (0,590) serta kinerja karyawan (0,677). Sehingga dapat disimpulkan bahwa ketiga variabel dapat diandalkan (reliabel). Kata Kunci : Motivasi Kerja, Lingkungan Kerja, Kinerja Karyawan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Motivasi Kerja, Lingkungan Kerja, Kinerja Karyawan
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Department: S1 - Manajemen
Depositing User: Perpus UWP .
Contributors:
Contribution
Name
NIDN
Email
Thesis advisor
Sardju, Sardju
0027095602
Date Deposited: 10 Apr 2025 08:58
Last Modified: 10 Apr 2025 08:58
URI: https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/1937

Actions (login required)

View Item
View Item