Prapti, Murtini (2016) Pengaruh Kualitas Pelayanan, Produk Dan Harga Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada The Legend Resto Di Gresik. Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.
![[thumbnail of Pengaruh Kualitas Pelayanan, Produk Dan Harga Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada The Legend Resto Di Gresik]](https://repository.uwp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
0110000001344.pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB) | Request a copy
Abstract
Persaingan ketat dalam bisnis dialami oleh hampir setiap jenis industri, termasuk usaha di bidang jasa pelayanan makan dan minuman seperti The Legend Resto di Gresik. Sejumlah strategi pemasaran telah diterapkan, terutama strategi yang berorientasi pada pelanggan. Perusahaan harus dapat memahami perilaku dan memenuhi kebutuhan untuk mencapai kepuasan pelanggan. Penelitian ini berupaya untuk menganalisis pengaruh atas kualitas pelayanan, produk dan harga, baik secara simultan maupun parsial, terhadap kepuasan pelanggan The Legend Resto di Gresik. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui angket atau penyebaran kuesioner kepada responden. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah purposive sampling dengan jumlah 100 responden. Kriteria responden dalam penelitian ini adalah orang yang mencapai usia dewasa dan pernah berkunjung ke The Legend Restolebihdarisatu kali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial kualitas pelayanan tidak berpengaruh terhadap kepuasan pelangganThe Legend Resto di Gresik, sedangkan harga dan produk berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan. Selain itu, hasil penelitian juga menunjukkan bahwa secara simultan kualitas pelayanan, harga dan produk berpengaruh terhadap kepuasan pelangganThe Legend Resto di Gresik.
Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Harga, Produk, Kepuasan Pelanggan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kualitas Pelayanan, Harga, Produk, Kepuasan Pelanggan |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HA Statistics H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Department: | S1 - Manajemen |
Depositing User: | Perpus UWP . |
Contributors: | Contribution Name NIDN Email |
Date Deposited: | 09 Apr 2025 23:12 |
Last Modified: | 09 Apr 2025 23:15 |
URI: | https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/1890 |