Tri, Wahyuni (2017) Pengaruh Cash Position (Cp), Inside Ownership Dan Return On Asset (Roa) Terhadap Kebijakan Dividen (Studi Kasus Pada Perusahaan Non Financial Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Pada Tahun 2012 - 2016). Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.
![[thumbnail of Pengaruh Cash Position (Cp), Inside Ownership Dan Return On Asset (Roa) Terhadap Kebijakan Dividen (Studi Kasus Pada Perusahaan Non Financial Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Pada Tahun 2012 - 2016)]](https://repository.uwp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
0110000001415.pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB) | Request a copy
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk menguji secara parsial maupun secara silmutan pengaruh variabel Cash Position (CP), Inside Ownership, terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) pada perusahaan non financial yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012-2016. Populasi dalam penelitian ini sejumlah 245 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012-2016. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dengan kriteria: (1) perusahaan yang selalu menyajikan laporan keuangan periode 2012-2016, dan (2) perusahaan yang secara kontinyu membagikan deviden setiap periode 2012-2016. Data diperoleh berdasarkan publikasi Bursa Efek Indonesia. Diperoleh jumlah sampel sebanyak 5 perusahaan dari 245 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier dan uji hipotesis menggunakan t-statistik untuk menguji koefisien regresi parsial serta f-statistik untuk menguji keberartian pengaruh secara bersama-sama dengan level of significance 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Cash Position, dan Return On Asset memberikan pengaruh yang positif dan signifikant terhadap Dividend Payout Ratio (DPR).Inside Ownership memberikan pengaruh yang negatif dan tidak signifikant terhadap Dividen Payout Ratio (DPR). Kami menyarankan kepada para investor di Bursa Efek Indonesia agar memberi perhatian lebih terhadap informasi yang dikeluarkan oleh perusahaan dalam membuat keputusan investasi mereka. Variabel Cash Position dalam penelitian ini merupakan variabel yang paling berpengaruh terhadap DPR yang ditunjukkan dari nilai t- hitung-nya yaitu 0.364, Return On Asset dengan nilai t- hitung 0.287, dan Inside Ownership dengan nilai -0.837.
Kata Kunci: Cash Position (CP), Inside Ownership, terhadap Dividend Payout Ratio (DPR)
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Cash Position (CP), Inside Ownership, terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HA Statistics H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HC Economic History and Conditions H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Department: | S1 - Manajemen |
Depositing User: | Perpus UWP . |
Contributors: | Contribution Name NIDN Email |
Date Deposited: | 27 Mar 2025 03:40 |
Last Modified: | 27 Mar 2025 03:41 |
URI: | https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/1720 |