Kurniawati, Kurniawati (2016) Penerapan Target Costing Dalam Uaya Efisiensi Biaya Produksi Untuk Mengoptimalkan Perencanaan Laba Kotor Pada PT Rajalu Di Gresik. Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.
![[thumbnail of Penerapan Target Costing Dalam Uaya Efisiensi Biaya Produksi Untuk Mengoptimalkan Perencanaan Laba Kotor Pada PT Rajalu Di Gresik]](https://repository.uwp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
0120000000632.pdf
Restricted to Registered users only
Download (2MB) | Request a copy
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan sistem pengendalian biaya yang selama ini digunakan perusahaan dengan metode target costing. Penelitian ini dilakukan pada PT Rajalu yang beralamat di Jl. Raya Mojotengah KM 02 desa Mojotengah Kecamatan Menganti 61174. PT. Rajalu merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang peleburan aluminium yaitu melebur daur ulang dari semua jenis scrap atau barang bekas atau semacam sampah yang berbahan dasar aluminium. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan metode kualitatif deskriptif. Dan teknik pengumpulan data yang dipakai yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini adalah Perubahan biaya antara biaya produksi PT. Rajalu dengan biaya produksi yang direkomendasikan sebagai alternatif, merupakan perubahan yang cukup signifikan. Pada produk aluminium ingot HD2, total biaya produksi berkurang 7% yaitu sebesar Rp 1.732.500. Pada produk aluminium ingot HD4, total biaya produksi berkurang 6% yaitu sebesar Rp. 2.009.750. Pada produk aluminium ingot ADC12, total biaya produksi berkurang 6% yaitu sebesar Rp. 1.805.750. Pada produk aluminium ingot A380, total biaya produksi berkurang 7% yaitu sebesar Rp. 1.422.500. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah penerapan target costing pada PT. Rajalu lebih efisien jika dibandingkan dengan yang dilakukan oleh perusahaan selama ini, dan merupakan alternatif yang baik bagi perusahaan untuk menekan biaya produksinya. Penerapan metode tersebut dapat meningkatkan laba kotor sesuai dengan yang diharapkan oleh perusahaan.
Kata Kunci: Target Costing, Biaya produksi, Laba perusahaan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Target Costing, Biaya produksi, Laba perusahaan |
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions H Social Sciences > HJ Public Finance L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Department: | S1 - Akuntansi |
Depositing User: | Perpus UWP . |
Contributors: | Contribution Name NIDN Email |
Date Deposited: | 26 Mar 2025 08:08 |
Last Modified: | 26 Mar 2025 08:10 |
URI: | https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/1682 |