"Penerapan Perhitungan Pajak Final dan Non Final Pada Perusahaan Jasa Kontruksi PT. Jatim Mustika Sarana Steel Di Surabaya"

Dessy, Fatmasari (2017) "Penerapan Perhitungan Pajak Final dan Non Final Pada Perusahaan Jasa Kontruksi PT. Jatim Mustika Sarana Steel Di Surabaya". Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.

[thumbnail of "Penerapan Perhitungan Pajak Final dan Non Final Pada  Perusahaan Jasa Kontruksi PT. Jatim Mustika Sarana Steel Di  Surabaya"] Text ("Penerapan Perhitungan Pajak Final dan Non Final Pada Perusahaan Jasa Kontruksi PT. Jatim Mustika Sarana Steel Di Surabaya")
0120000000677.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Kegiatan usaha sebuah perusahaan yang bergerak di berbagai macam bidang, baik itu yang berhubungan maupun tidak. Tetapi pada umumnya kegiatan usaha yang dilakukan perusahaan tersebut masih ada hubungannya satu sama lain. Dalam penyusunan skripsi ini, peneliti mengambil contoh perusahaan yang menjalankan kegiatan usahanya di bidang jasa kontruksi. Tetapi di tahun pajak 2015 perusahaan ini memiliki PPh terutang yang bersifat non final. Pekerjaan kontruksi yang dilakukan perusahaan ini berkualifikasi usaha Menengah dengan tariff 3% setiap pelaksana kontruksi. Tetapi pada tahun pajak 2015 perusahaan ini menjual aktiva tetapnya, sehingga perusahaan ini harus membayar PPh Pasal 29 pada pelaporan tahunan. Dan perusahaan harus menyajikan laporan keuangan fiskal untuk menghitung pajak terutangnya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana penerapan pajak penghasilan final dan non final pada PT. Jatim Mustika Sarana Steel. Ditinjau dari sisi perpajakannya, kedua jenis kegiatan usaha di tahun pajak 2015 ini perusahaan memiliki perlakuan perhitungan pajak yang berbeda. Untuk kegiatan usaha jasa kontruksi terutang PPh Final, sedangkan untuk kegiatan usaha penjualan aktiva terutang PPh non final. Sehingga perusahaan harus menyajikan laporan keuangan fiskal untuk kedua jenis kegiatan usaha. Laporan Keuangan fiskal dipakai untuk menghitung pajak terutang masing-masing jenis usaha. Perhitungan PPh Final untuk kegiatan usaha kontruksi dilakukan dengan cara mengalihkan tarif efektif dengan peredaran usaha jasa kontruksi itu sendiri tanpa memperhitungkan komponen laba rugi yang lain seperti harga pokok penjualan dan biaya usaha. Sedangkan perhitungan PPh non final pada tahun pajak 2015 ini memperhitungkan tarif pajak nya sesuai peredaran usaha bukan kontruksi. Maka perusahaan seharusnya membebankan biaya yang dikeluarkan secara proposional sebanding dengan peredaran usaha masing-masing jenis kegiatan usaha. Kata Kunci : Perhitungan Pajak Penghasilan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Perhitungan Pajak Penghasilan
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Department: S1 - Akuntansi
Depositing User: Perpus UWP .
Contributors:
Contribution
Name
NIDN
Email
Thesis advisor
Rodhiyah, Rodhiyah
0711117302
Date Deposited: 26 Mar 2025 07:34
Last Modified: 26 Mar 2025 07:34
URI: https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/1668

Actions (login required)

View Item
View Item