Farida, Sugiyanto (2017) Pengaruh Current Ratio, Debt To Equity Ratio, DanReturn On Asset Terhadap Kebijakan Dividen Pada Perusahaan Bumn Di Bursa Efek Indonesia Periode 2013 - 2015. Undergraduate thesis, Universitas Wijaya Putra.
![[thumbnail of Pengaruh Current Ratio, Debt To Equity Ratio, DanReturn On Asset Terhadap Kebijakan Dividen Pada Perusahaan Bumn Di Bursa Efek Indonesia Periode 2013 - 2015]](https://repository.uwp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
0120000000710.pdf
Restricted to Registered users only
Download (4MB) | Request a copy
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh current ratio, debt to equity ratio, dan return on asset terhadap kebijakan dividen pada perusahaan BUMN di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2015. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari Bursa Efek Indonesia yang berada di Kota Surabaya selama 3 tahun berturut-turut yaitu laporan keuangan periode 2013-2015. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah metode purposive sampling yaitu metode penentuan jumlah sampel yang diambil berdasarkan kriteria-kriteria tertentu. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 20 perusahaan BUMN yang listing di Bursa Efek Indonesia dengan sampel penelitian sebanyak 13 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan yaitu deskriptif, uji asumsi klasik, dan regresi linier berganda dengan nilai signifikan 0,05%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa current ratio tidak berpengaruh terhadap kebijakan dividen, debt to equity ratio tidak berpengaruh terhadap kebijakan dividen, dan return on asset berpengaruh signifikan terhadap kebijakan dividen. Berdasarkan tabel model summary diketahui bahwa nilai adjusted R Square adalah sebesar 0,310 hal ini menunjukkan 31% bahwa penelitian ini mampu dijelaskan oleh ketiga variabel independen yang terdiri dari current ratio, debt to equity ratio, dan return on asset. Sedangkan sisanya sebesar 69% dijelaskan oleh faktor-faktor yang lain diluar model. Kata Kunci : Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return On Asset, Dividend Payout Ratio.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return On Asset, Dividend Payout Ratio |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform |
Divisions: | Fakultas Bahasa dan Sastra > Sastra Inggris Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Department: | S1 - Akuntansi |
Depositing User: | Perpus UWP . |
Contributors: | Contribution Name NIDN Email |
Date Deposited: | 25 Mar 2025 03:19 |
Last Modified: | 25 Mar 2025 03:19 |
URI: | https://repository.uwp.ac.id/id/eprint/1597 |